Photo By : jagatreview.com
PC Mirip Sepatu Robot Ini Seharga 72 Juta

NONTONNEWS.COM -  Cooler Master telah merilis produk unik yang disebut "Sneaker X," sebuah PC desktop pre-built yang memiliki desain yang mirip dengan sepatu kets. Awalnya, Sneaker X adalah karya dari seorang builder PC custom asal Thailand, JMDF, yang menciptakannya untuk sebuah lomba perakitan komputer. Namun, produk ini menarik perhatian Cooler Master, yang kemudian memutuskan untuk memproduksi dan memasarkannya.

"Sneaker X, PC desktop stylish yang terinspirasi sneakers ikonik, cocok untuk penggemar sneakers, kolektor, dan gamer yang ingin mengekspresikan gaya mereka," tulis Cooler Master dalam sebuah pengumuman. Desain unik Sneaker X yang berkelir kombinasi warna merah dan putih tidak mengorbankan aspek kinerja dari PC desktop dengan motherboard tipe ITX ini. Dengan ukuran fisik 65 x 30,5 x 65 cm, Senaker X sanggup memuat kartu grafis dengan ketebalan 3 slot berikut sistem liquid cooler all-in-one (AIO) berukuran 360mm.

Sneaker X sudah tersedia untuk dipesan melalui toko online Cooler Master dengan harga mulai dari 3.499 dollar AS (sekitar Rp 54,2 juta) hingga 4.699 dollar AS (sekitar Rp 72,9 juta), tergantung pada konfigurasi yang dipilih. Namun, saat ini hanya tersedia untuk wilayah Amerika Serikat dan Eropa.

423
Get In Touch

info@nontonnews.com

Pedoman Media Siber

© nontonnews.com
All Rights Reserved 2025